The Social Network
Sutradara: David Fincher
Pemain: Jesse Eisenberg, Andrew Garfield, Justin Timberlake
Sinopsis:
Film ini menceritakan tentang Mark Zuckerberg, milyuner muda yang adalah penemu situs jejaring sosial paling eksis sekarang: Facebook.
Cerita ini mengambil gambaran bahwa Mark adalah orang yang sedikit nerd, tapi juga sangat ambisius dan luar biasa jenius.
Dengan alur flashback, diperlihatkan Mark yang tengah dituntut oleh dua pihak, yaitu si kembar Winklevoss, dan juga dari sahabatnya sendiri Eduardo Saverin.
Comments:
Saat gw nonton film ini hari Jumat lalu, gw belum tau kalo film ini jadi nominasi Oscar. Setelah nonton dan setelah tau....ya, gw merasa bolehlah film ini jadi nominasi. Lagian hampir semua film biografi lolos masuk Oscar, sebut saja La Vie En Rose, Capote, A Beautiful Mind, The Hours, dll.
Jesse Eisenberg boleh diberi empat jempol, karena dia bisa menggambarkan versi 'film' dari Mark Zuckerberg, dan terutama berhasil membuat penonton bete sama sikapnya yang terlalu nerd dan TERLALU BANYAK OMONG!! SUMPAH DIA BAWEL BANGET!!
Udah pengen gw tonjok, tapi nontonnya di komputer Perfilma, jadi ga tega.
Tak lupa si Justin Timberlake juga. Tokohnya super nyebelin tapi sebenarnya bermental banci. Sedangkan yang jadi Eduardo Saverin, si Andrew Garfield, tidak usah diragukan lagi kegantengannya.
Apalagi pas dia basah2 kena hujan.
Terutama pas dia membanting Macbook seolah laptop itu cuma kulit kacang.
Overall.....gw kasih 8 dari 10. Kenapa? Karena film-film biografi biasanya memang bagus (kecuali biografi tentang orang tidak dikenal).
And the fact that he's now one of the richest nerd in the world. And he's a Jew. No offense, but they really know how to deal with money.
0 comments:
Post a Comment